Good morning wilujeung enjing GORGEOUS!!!
Hai-hai, udah Februari aja nih, gimana Valentine kamu???semoga menyenangkan ya. Oya di post kali ini sesuai dengan judul di atas bahwa kali ini aku bakalan kasih tau rahasia aku soal skincare andalan aku di tahun 2018 ini. Penasaran kaaaan??? Keep on reading girls.
Aku itu tipe orang yang kalo ngerawat kulit ga mau setengah-setengah, apalagi urusan wajah, duh aset banget kan yaaa, pasti nya selalu cari yang terbaik dari yang terbaik. Nah beberapa minggu lalu aku tu dikenalkan dengan salah satu Skincare, namanya ESTETIDERMA, udah pernah denger belum??? Jujur sih pas begitu dikenalin aku langsung searching-searching di Google, ternyata nemu banyak review baik soal si ESTETIDERMA ini. Jadilah aku semakin penasaran dan semakin yakin kalo aku harus nyobain skincare satu ini demi kebersihan kulit wajah yang haqiqi [duileeeeh haqiqi] ✌.
Sebelumnya kenalan lebih dalam lagi yuk sama ESTERIDERMA???
ESTETIDERMA adalah klinik perawatan kulit wajah dan kecantikan kulit yang didirikan oleh dr. Hanny Suwandhani, Sp.KK sejak tahun 1997. Di klinik ESTETIDERMA, kami menyadari bahwa setiap individu memiliki jenis dan masalah kulit yang berbeda, untuk itu kami menyediakan berbagai macam perawatan kecantikan kulit yang dilakukan langsung oleh dokter spesialis kulit dan ahli kecantikan, dibantu oleh para beauty terapis yang telah berpengalaman. Produk kecantikan Estetiderma diformulasikan oleh para dermatologis dan telah teruji secara klinis. Terbukti efektif dan aman. Kami berkomitmen memberikan Anda kemudahan untuk memiliki kulit sehat, canti alami.
WHITE ESSENCE FACE CREAM
ABOUT THE PRODUCT
Menyamarkan pigmentasi, kulit kemerahan, dan noda hitam. Bahan aktif antioksidan astaxanthin yang terkandung di dalamnya berfungsi untuk melembabkan dan mencerahkan kulit. Face cream ini TIDAK cocok untuk jenis kulit berminyak atau berjerawat.
HOW TO USE
Oleskan tipis secara merata pada seluruh permukaan wajah dan leher.
INGREDIENTS
Aqua, Niacinamide, Polyacrylamide, Dimethicone, Sunflower [Helianthus Annuus] seed oil, C13-14 isoparaffin, Laureth-7, Tocopherol, Sodium Bisulfite, Sodium Metabisulfite, Biotin, Astaxanthin, Quaternium-15, Fragrance.
CAUTION
Hanya untuk pemakaian luar. Hentikan pemakaian apabila timbul rasa perih, panas, gatal, dan kemerahan pada kulit.
NETTO
10gram
BPOM
NA 18161900086
PACKAGING
Dari segi kemasan menurut aku simple banget, berbentuk jar dengan ukuran travel friendly size berwarna putih yang dilengkapi dengan tutup ulir. Di dalam nya dilapisi lagi dengan tutup pelindung yang juga berfungsi sebagai tempat menyimpan spatula untuk mengambil cream nya sehingga cream di dalam tidak kontak langsung dengan tangan kita.
AROMA, TEXTURE AND COLOR
Dari segi aroma menurut aku wanginya enak banget, emang sih sedikit wangi sabun, tapi aku suka wanginya. Untuk warna, cream nya berwarna orange segar. Dan untuk testure, menurut aku pas banget, ga terlalu cair dan ga terlalu kental, sehingga ketika di olehskan ke kulit akan cepat meresap dan ga lengket.
PURIFYING FACIAL CLEANSER
ABOUT THE PRODUCT
Berfungsi mengangkat kotoran, debu, dan sisa makeup yang menempel di wajah. Mengandung reffating agent yang dapat mengembalikan kelembaban kulit serta Chamomilla recutita flower extract yang berfungsi memberikan efek relaksasi pada kulit. Diformulasikan dengan pH 5,5 untuk mempertahankan lapisan pelindung alami kulit untuk menjaga kesehatan kulit.
HOW TO USE
Basahi wajah dengan air. Tuangkan secukupnya pada telapak tangan yang basah lalu gosok hingga berbuih dan usapkan secara merata ke seluruh permukaan wajah dan leher. Bilas hingga bersih.
INGREDIENTS
Aqua, Lauryl glucoside, Sodium lauroyl sarcosinate, Cocamidoproyl brtaine, Acrylates/c10-30 aklyl acrylate, crosspolymer, Triethanolamine, Quaternium-15, Glycol distearate, Sodium laureth sulfate, Cocamide MEA, Laureth-10, Panthenol, Allantion, Propylene glycol, Chamomilla recutita flower extract, Sodium lactate, Citric acid, Fragrance.
CAUTION
Hanya untuk pemakaian luar. Hentikan pemakaian apabila timbul rasa perih, panas, gatal, dan kemerahan pada kulit.
NETTO
125 ml
BPOM
NA 18161200908
PACKAGING
Kemasanya berbentuk botol dengan ukuran yang lumayan besar dan terbuat dari plastik yang dilengkapi dengan tutup ulir berwarna putih, menurut aku ukuranya masih enak di genggam dan ga terlalu besar.
AROMA, TEXTURE AND COLOR
Dari segi aroma menurut aku wanginya sedikit menyengat tapi masih wangi dan ga mengganggu. Texture nya sendiri cair dengan warna putih susu mendekati bening. Yang aku suka dari Purifying Facial Cleanser ini busanya ga banyak yang artinya ga terlalu banyak mengandung sabun. Dan yang aku tau itu lebih bagus daripada yang banyak busanya.
HIDRATING MILK CLEANSER
ABOUT THE PRODUCT
Berfungsi mengangkat kotoran, debu, dan sisa makeup yang menempel di wajah. Diformulasikan dengan pH 5,5 untuk mempertahankan lapisan pelindung alami kulit untuk menjaga kesehatan kulit.
HOW TO USE
Usapkan pada permukaan wajah sambil dipijat dengan gerakan berputar atau ke atas. Setelah sisa bedak atau makeup larut, hapus sisa-sisa cleanser dengan kapas/tissue kering. Lanjutkan dengan menggunakan toner yang sesuai dengan jenis kulit Anda.
INGREDIENTS
Aqua, Sunflower [Helianthus annuus] seed oil, C12-15 alkyl benzozte, Glyceryl stearate, Propylene glycol, Caprylic/capric triglyceride, Acrylates/c10-30 alkyl acrylate crosspolymer, Panthenol, Disodium EDRA, Cereareth-20, Cereareth-12, Cereareth alcohol, Cetyl palmitate, Dimethicone Tocopherol, BHT, Sodium acrylates copolymer, PPG-1 tridecent-6, Paraffinum liquidum, Sorbitan Oleate, Trierhanolamine, Quaternium-15, Sodium lactate, Fragrance.
CAUTION
Hanya untuk pemakaian luar. Hentikan pemakaian apabila timbul rasa perih, panas, gatal, dan kemerahan pada kulit.
NETTO
125 ml
BPOM
NA 18161200904
PACKAGING
Kemasanya sama dengan Prifying Facial Cleanser, yaitu berbentuk botol dengan ukuran yang lumayan besar dan terbuat dari plastik yang dilengkapi dengan tutup ulir berwarna putih, ini pun sama, ukuranya masih enak di genggam dan ga terlalu besar.
AROMA, TEXTURE AND COLOR
Dari segi aroma pun sama menurut aku wanginya sedikit menyengat tapi masih wangi dan ga mengganggu. Texture nya sendiri agak sedikit kental dengan warna putih.
SKIN REFINING SERUM
ABOUT THE PRODUCT
HOW TO USE
Oleskan secara merata ke seluruh permukaan wajah. Gunakan tabir surya pada pagi, siang, dan sore selama menggunakan produk ini.
INGREDIENTS
Aqua, Glycolic acid, Arginine, Propylene glycol, Hydroxyethycellulose, Disodium EDTA, Quaternium -15, Panthenol.
CAUTION
Mengandung AHA 10,5%. Selama penggunaan hindari kontak langsung dengan sinar matahari. Jangan digunakan pada kulit dengan luka terbuka. disekitar mata, mulut dan membran mukosa lain. Gunakan tabir surya, pakaian yang melindungi dari sinar matahari dan batasi paparan sinar matahari selama dan seminggu sesudah menggunakan produk ini. Produk ini hanya dapat digunakan setelah disarankan oleh tenaga medis profesional di bidang yang sesuai.
NETTO
15 ml
BPOM
NA 18160100521
PACKAGING
Kemasan mininya gemays dan pastinya travel friendly banget, berbentuk botol kaca berwarna coklat bening dan dilengkapi dengan tutup ulir pipet yang memudahkan kita untuk mengambil isi nya.
AROMA, TEXTURE AND COLOR
Aromanya samar banget, malahan hampir ga beraroma kalo menurut aku, texturenya cair tapi agak sedikit kental dan agak lengket, sedangkan untuk warnanya bening.
Itu dia sedikit ulasan mengenai ESTETIDERMA Skincare, buat kamu-kamu yang udah pernah atau lagi pake juga boleh banget loh di share di kolom komen aku, kita sama-sama sharing pengalaman selama pake produk nya.
Thank You for reading, hope you enjoy it
And see you on my next post 💗
I'm also on :
www.kembanggularoom.com
by Demia Kamil
by Demia Kamil
Please leave your NOFOLLOW link and I'll visit you back
Feel free to ask for follback girls,there's beauty in numbers 💋
Aku jadi kepo ama produk ini nih beb terutama yg essence nya itu😇👍
ReplyDelete