Beauty Boss The Rescue Sheet Mask
Hai beeeb, good morniiing, siapa niih yang kepo sama produknya Beauty Boss X Heny Harun? Begitu tau teh Heny Harun collab sama Beauty Boss Sheet Mask, jujur aku kepo banget pengen cobain loh, secara kan yaaa kulitnya teh Heny Harun glowing paripurna dan awet muda banget hihi.
Beauty Boss Sheet Mask ini ngeluarin 2 variant sheet mask beb yang bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan kulit muka kamu, diantaranya :
1. THE LIFT JOB
Beauty Boss Sheet Mask The Lift Job adalah Masker Bio Cellulose pertama dengan technology Liposomal beb, doi bisa menyerap sampe ke lapisan epidermis yang paling dalam looh. Nggak cuma itu, doi juga mampu menyerap secara optimal, soalnya doi mengandung bahan aktif seperti Tea Leave Stem Cell, Vitamin C yang pastinya aman buat kulit berjerawat, Rice Bran Extract yang kaya akan asam amino dan tentunya bisa membantu memperbaiki DNA kulit yang rusak dan ada Niacinamide juga beb.
2. THE RESCUE
Beauty Boss Sheet Mask The Rescue ini dengan Seaweed Fiber loh beb yang bisa membantu mengatasi permasalahan kulit berminyak, berjerawat, pori-pori besar, dan bisa juga mengatasi breakout yang timbul karena sunburn atau karena nggak cocok sama suatu produk. Doi juga aman buat kulit sensitif looh soalnya mengandung Watermelon Fruit Extract beb.